Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan, Polres Jember Santuni Anak Yatim

    Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan, Polres Jember Santuni Anak Yatim

    Jember – Dalam menggemahkan dan mencari keberkahan di bulan suci Ramadhan, Polres Jember menggelar kegiatan santunan kepada 100 anak yatim piatu di Kecamatan Ledok Ombo. Acara ini berlangsung di Mapolsek Ledok Ombo dan menjadi bagian dari rangkaian Safari Ramadhan Polres Jember. Sabtu, (10/3/2025)

    Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, secara langsung menyerahkan santunan kepada anak-anak yatim yang hadir. Kegiatan ini juga dihadiri oleh jajaran Muspika Kecamatan Ledok Ombo, Kapolsek dari Jajaran Rayon 2, anggota kepolisian, serta tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda setempat.

    Sebelum penyerahan santunan, acara diawali dengan silaturahmi, buka puasa bersama, dan dilanjutkan dengan salat Magrib berjamaah. Suasana penuh kebersamaan dan kehangatan terasa dalam kegiatan ini, mencerminkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial di bulan yang penuh berkah ini.

    Dalam sambutannya, Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama Gubunagi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Jember terhadap masyarakat, khususnya anak-anak yatim yang membutuhkan perhatian dan kasih sayang.

    "Kami berharap santunan ini dapat memberikan kebahagiaan bagi anak-anak yatim di bulan Ramadhan yang mulia ini. Semoga kegiatan ini juga menjadi ladang berkah bagi kita semua dan semakin mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, " ujarnya. (AR)

    #polresjember jember ramadhan
    siswandi

    siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Raih Berkah Ramadhan, Polres Jember Beri...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Dukuhmencek Posramil 0824/30 Sukorambi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Komitmen Keberlanjutan KAI Logistik: Penguatan Moda KA, Digitalisasi, dan Aksi Hijau
    Babinsa Koramil 02/Timika Komsos Serta Bantu Petani Rawat Tanaman Melon

    Ikuti Kami