Polres Jember Gelar Sholat Gaib 3 Anggota Polri Yang Melaksanakan Tugas

    Polres Jember Gelar Sholat Gaib 3 Anggota Polri Yang Melaksanakan Tugas

    Jember – Suasana haru dan duka menyelimuti Masjid Mal Ja'ul Abidin Polres Jember saat jajaran kepolisian bersama masyarakat menggelar Sholat Ghaib. Ibadah ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan dan doa bagi tiga anggota Polri yang gugur dalam menjalankan tugas di wilayah hukum Polres Way Kanan, Polda Lampung. Selasa, (18/3/2025)

    Ketiga anggota yang didoakan dalam Sholat Ghaib ini adalah Iptu Lusiyanto, S.H., Bripka Petrus Apriyanto, dan Bripda M. Ghalib Surya Ganta, S.H. Mereka gugur saat menjalankan tugas kepolisian, mengabdikan diri untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

    Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, turut serta berjamaah Sholat Ghaib yang dilakukan sesaat setelah pelaksanaan Sholat Ashar berjamaah. 

    Dalam kesempatan tersebut, ia mengajak seluruh anggota kepolisian dan masyarakat untuk turut mendoakan para almarhum agar mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT.

    "Kami sangat berduka atas gugurnya rekan-rekan kami dalam tugas. Mereka adalah pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi keamanan masyarakat. Semoga amal ibadah mereka diterima dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan, " ujar AKBP Bayu.

    Selain sebagai bentuk penghormatan, Sholat Ghaib ini juga menjadi pengingat bagi seluruh anggota Polri tentang pentingnya dedikasi dan pengabdian dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

    Dengan penuh khidmat, doa-doa dipanjatkan untuk para almarhum agar mendapatkan tempat mulia di sisi-Nya. Polres Jember juga menyampaikan belasungkawa kepada keluarga yang ditinggalkan, seraya memastikan bahwa pengorbanan para anggota yang gugur tidak akan sia-sia.. (AR)

    #polresjember jember sholat gaib gugur melaksanakan tugas
    siswandi

    siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Talkshow di Radio,Kapolres Jember Pastikan...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0824/Jember  Bersama Kakancab Bulog...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Kodim 0824/Jember Terima Tim Wasgiat Binsat dari Mabesad
    Komitmen Keberlanjutan KAI Logistik: Penguatan Moda KA, Digitalisasi, dan Aksi Hijau

    Ikuti Kami